Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ini Dia 10 Merek Mobil Paling Populer di Instagram

Reporter

image-gnews
Toyota Instagram (autoguide)
Toyota Instagram (autoguide)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Anda penggemar mobil? Kira-kira mobil apa yang paling populer di Instagram? OSV seperti dilaporkan autoguide.com meneliti pabrikan mobil mana yang paling sering mendapat mention dalam hashtag di Instagram.

Temuan ini mungkin akan mengejutkan bagi sebagian orang, terutama bagi mereka yang beranggapan bahwa pabrikan mobil mewah nan eksotis adalah yang paling populer di media sosial tersebut.

Baca: Lamborghini Diberkati Paus Fransiskus Harganya Naik 4 Kali

10. Jeep

Jeep Instagram (autoguide)

Dengan lebih dari 10 juta hashtag di Instagram (10.089.207), Jeep berada pada posisi ke-10. Produsen mobil ini memiliki 2,7 juta followers dan memiliki popularitas di luar Amerika Utara. Mobil dari Jeep yang paling populer mendapat hashtags? Jeep Wrangler dengan 1,469,244.

9. Lamborghini

Lamborghini Instagram (autoguide)

Lamborghini yang eksotis mungkin merupakan mobil impian bagi banyak orang. Hal ini menjelaskan mengapa netizen suka melihat mereka. Dengan 12,7 juta followers, Lamborghini mendapatkan 10,440,567 hashtag dan Aventador adalah model paling populer dengan 452.340 hashtags.

Baca: Penjualan Carsome Jelang Mudik 2018 Naik, Toyota Avanza Terlaris

8. Porsche

Porsche Instagram (autoguide)

Meskipun Porsche memiliki followers lebih sedikit daripada Lamborghini dengan 10,6 juta followers, pabrikan Jerman ini mendapatkan lebih banyak hashtags di Instagram. Pembuat mobil sport ini mendapatkan total hashtags 11.406.591, dipimpin secara mengejutkan oleh Porsche 911 dengan hashtags sebanyak 1.306.781.

7. Toyota

Toyota Instagram (autoguide)

Meskipun laman Instagram Toyota USA hanya memiliki satu juta followers - Toyota memiliki satu laman instagram untuk setiap negara - pabrikan Jepang ini cukup populer untuk urusan hashtags. Hashtags yang mencapai 12.599.465 membuat Toyota mengamankan posisi ketujuh, dengan Toyota Tacoma menjadi model paling populer dengan 265.069 hashtags.

6. Mercedes-Benz

Mercedes-Benz Instagram (autoguide)

Dengan followers yang lebih banyak daripada Lamborghini, Mercedes-Benz memiliki popularitas Instagram yang layak dipertimbangkan. Post instagram yang paling banyak daripada semua pabrikan dalam list ini mungkin menjelaskan darimana datangnya 13,3 juta followers tersebut. Hashtags paling populer adalah #mercedesamg sebanyak 1.404.099 dan mercedes benz muncul sebanyak 13.097.794 hashtags.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

5. Ferrari

Ferrari Instagram (autoguide)

Ferrari dengan 7,5 juta pengikut belum mengalahkan Lamborghini dalam hal jumlah followers, tetapi merek ini mendapat mention lebih banyak di Instagram. Hashtag Ferrari muncul 13.178.895 kali dan model 599 memimpin dengan 1.338.639 hashtags.

4. Audi

Audi Instagram (autoguide)

Audi memiliki 11 juta followers, belum mengalahkan rivalnya Mercedes-Benz. Namun Audi lebih populer dengan 13.276.453 hashtags Instagram. Sedikit mengejutkan, #audiq7 adalah model paling populer dengan 105.030 hashtags.

Baca: Ramesh Divyanathan Pimpin BMW Group Indonesia

3. Ford

Ford Instagram (autoguide)

Ford adalah pabrikan asal Amerika selain Jeep yang masuk dalam list ini. Meskipun "hanya" memiliki 3,4 juta followers, Ford mendapat banyak mention di Instagram. Merek ini mendapat hashtags sebanyak 16.436.294 dipimpin oleh model Mustang dengan 1.338.639 hashtags.

2. Honda

Honda Instagram (autoguide)

Honda menjadi pemenang popularitas Instagram dari semua pabrikan Jepang. Pabrikan ini hanya memiliki 2,5 juta followers di laman akun resminya, namun hashtagsnya muncul sebanyak 21.834.505 kali, dipimpin oleh Civic sebanyak 373.982 kali.

1. BMW

BMW Instagram (autoguide)

BMW menjadi jawara Instagram dari semua pabrikan mobil yang ada di seluruh dunia. Dengan 15,5 juta followers, BMW memiliki pengikut paling banyak dari semua daftar list ini. Pabrikan Jerman ini memenangkan persaingan hashtags di angka 27.927.683. Modelnya yang paling populer adalah M5 dengan hashtags sebanyak 137.928 kali.

AUTOGUIDE | RYAN DWIKY ANGGRIAWAN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Joko Pinurbo Sematkan 3 Puisi di Instagram, Ingatkan Tentang Kepergian?

1 hari lalu

Penyair Joko Pinurbo membaca puisi di makam Udin di Trirenggo, Bantul. Joko Pinurbo membaca puisi dalam acara ziarah ke makam Udin, bagian dari peringatan 19 tahun meninggalnya Udin yang digagas Aliansi Jurnalis Independen Yogyakarta. TEMPO/ Shinta Maharani
Joko Pinurbo Sematkan 3 Puisi di Instagram, Ingatkan Tentang Kepergian?

Joko Pinurbo juga meninggalkan karya-karyanya yang sangat lekat dengan pembaca


Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

1 hari lalu

Mobil milik tersangka Harvey Moeis yang disita penyidik Kejaksaan Agung terparkir di Kejagung, Jakarta, Jumat 26 April 2024. Kejaksaan Agung kembali menyita tiga mobil mewah milik tersangka Harvey Moeis yakni Ferrari 458 Speciale, Ferrari 360 Challenge Stradale, dan Mercedes Benz SLS dalam kasus dugaan korupsi tata niaga timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah tahun 2015-2022. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

Berikut sederet mobil Harvey Moeis yang telah disita Kejaksaan Agung.


Threads Menguji Fitur Mengarsipkan Unggahan Otomatis

1 hari lalu

Threads. shutetrstock.com
Threads Menguji Fitur Mengarsipkan Unggahan Otomatis

Threads menguji fitur baru yang memungkinkan pengguna mengarsipkan unggahan secara manual maupun otomatis ketika diatur dalam jangka waktu tertentu


Seo Ye Ji Buka Akun Instagram, Penggemar Tidak Sabar Melihat Aktingnya Lagi

1 hari lalu

Seo Ye Ji. Instagram.com/@yeyeji_seo
Seo Ye Ji Buka Akun Instagram, Penggemar Tidak Sabar Melihat Aktingnya Lagi

Ada tiga foto yang dibagikan Seo Ye Ji dalam akun Instagram barunya


Kejagung Kembali Sita Mobil Mewah Harvey Moeis, Kali Ini Ferrari

3 hari lalu

Kejaksaan Agung menyita mobil Ferrari milik tersangka Harvey Moeis pada Kamis malam, 25 April 2024.TEMPO/Advist Khoirunikmah
Kejagung Kembali Sita Mobil Mewah Harvey Moeis, Kali Ini Ferrari

Kejaksaan Agung kembali menyita mobil mewah milik tersangka dugaan korupsi PT Timah, Harvey Moeis.


Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

3 hari lalu

PT Blue Bird Tbk menggelar peluncuran Lifecare Taxi di Jalan Selatan, Kamis, 25 April 2024. Taksi yang diluncurkan Bluebird itu ditujukan untuk pengguna penyandang disabilitas dan lansia. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.


Begini Cara Membuat Video Singkat di Instagram Notes

3 hari lalu

Logo Instagram. Kredit: TechCrunch
Begini Cara Membuat Video Singkat di Instagram Notes

Selain teks dan emoji, pengguna dapat memposting video looping berdurasi dua detik yang hanya akan tayang selama 24 jam di Instagram Notes.


Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

3 hari lalu

Ilustrasi Logo Meta. REUTERS/Dado Ruvic
Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

Chatbot Meta AI dapat melakukan sejumlah tugas seperti percakapan teks, memberi informasi terbaru dari internet, menghubungkan sumber, hingga menghasilkan gambar dari perintah teks.


37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

4 hari lalu

Pemilik RANS Cilegon FC, Rafi Ahmad bersama Rudy Salim dalam acara Superstar Announcement RANS Cilegon FC di Prestige Motorcars, Pluit, Jakarta, Selasa, 29 Maret 2022. Namun, kedatangan Ronaldinho tersebut tidak untuk memperkuat RANS Cilegon FC di Liga 1. Ronaldinho akan meramaikan sederetan acara yang akan digelar oleh RANS FC. TEMPO/ Faisal Ramadhan
37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

Pengusaha muda Rudy Salim hari ini berusia 37 tahun. Ia pernah drop ot (DO) dari dua fakultas kedokteran, untuk mendalami bisnis otomotif.


Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

5 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.